Kenikmatan Menjadi Ibu Rumah Tangga

11 October 2023 - Kategori Blog

Banyak orang mungkin berpikir bahwa menjadi ibu rumah tangga adalah pekerjaan yang monoton dan kurang bermakna, karena ada yang menganggap sayang banget seoklah tinggi tapi di rumah aja, padahal kenikmatan menjadi ibu rumah tangga ada kebahgiaan tersendiri

Inilah beberapa kenikmatan menjadi seorang ibu rumah tangga:

 

  1. Bisa sholat wajib tepat waktu
    Sebagai seorang ibu rumah tangga, bundamemiliki waktu yang lebih luang untuk beribadah karena tidak terikat dengan pekerjaan kantor atau jadwal yang ketat

    Bunda bisa sholat di rumah dengan tenang dan khusyuk. Sholat wajib tepat waktu adalah salah satu kewajiban seorang muslim. Harapannya kita akan mendapatkan ketenangan batin dan kedamaian jiwa.

 

  1. Bebas baca Al Quran

    Bunda bisa membaca Al Quran di pagi hari, di siang hari setelah menyelesaikan pekerjaan rumah, atau di malam hari setelah anak-anak tidur. Bisa juga membaca Al Quran sambil menyusui anak atau sambil mengerjakan pekerjaan rumah.

    Membaca Al Quran adalah salah satu amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam. Dengan membaca Al Quran, kita akan mendapatkan syafaat di hari kiamat.

  1. Bisa mengajarkan ilmu agama kepada anak kapan saja

    Seorang ibu rumah tangga memiliki kesempatan yang lebih besar untuk mengajarkan ilmu agama kepada anak. Bunda bisa mengajarkan ilmu agama kepada anak sejak dini, mulai dari mengajarkan bacaan sholat, belajar membaca Al Quran, menghafal doa, hingga mengenal Allah.

    Bunda bisa mengajarkan ilmu agama kepada anak dengan cara yang menyenangkan dan tidak membosankan. Bunda bisa mengajak anak belajar bersama, misalnya dengan membacakan cerita-cerita Nabi, sahabat nabi, atau kisah para ulama.

  1. Hubungan yang Kuat dengan Anak-Anak:
    Sebagai ibu rumah tangga, hadirlah saat anak-anak  membutuhkan Bunda. Ini memungkinkan untuk membangun hubungan yang erat dan mendalam dengan mereka
  2. Menjaga Kesejahteraan Keluarga:
    Bunda memiliki peran penting dalam menjaga kesejahteraan keluarga. Seperti mengelola keuangan, mengatur perencanaan keluarga, dan memastikan semua anggota keluarga bahagia dan sehat.

Menjadi ibu rumah tangga memiliki banyak kenikmatan yang bisa dirasakan. bunda bisa menghabiskan waktu bersama keluarga, menghemat biaya, mengembangkan kreativitas, meningkatkan keterampilan, mengurangi stres, meningkatkan kesehatan, dan meningkatkan kebahagiaan.

, , , , , , , , , , ,

 
Chat via Whatsapp